Ryan C. berupaya untuk menginspirasi perubahan positif, baik di komunitas lesbian, gay, biseksual, transgender, dan queer (LGBTQ+), pekerjaannya di Kimberly-Clark, ataupun dunia secara luas.
Ia merasa senang bahwa Kimberly-Clark merangkul visinya.
“Anda dapat menciptakan nasib Anda sendiri dan terlibat sejak awal di Kimberly-Clark, dan Anda akan mendapatkan bantuan dan dukungan,” katanya. “Ada keterbukaan yang menyenangkan.”
Ryan, yang menjabat sebagai manajer pengembangan bisnis untuk bisnis Amazon Family Care Kimberly-Clark dan ketua kelompok sumber daya karyawan (Employee Resource Group, ERG) LGBTQ+ Kimberly-Clark, PRIDE, menekankan pentingnya menghadapi tantangan dengan cara yang berbeda dan mendorong orang lain untuk melakukan hal yang sama.
"Saya bersemangat untuk berpikir dengan cara yang berbeda,” ujarnya. “Melihatnya terwujud dalam bentuk kemajuan dan perubahan positif adalah realisasi tujuan akhir ini.”
Ryan dan tim yang bekerja di bisnis Amazon Family Care telah merintis laman utama produk Kimberly-Clark yang sukses dan kreatif untuk menata kembali pengalaman berbelanja di Amazon. Di sisi ERG, ia memimpin tim dalam bidang kerja, mulai merekrut talenta LGBTQ+ hingga memastikan perusahaan mempertahankan skor sempurnanya dari Yayasan Human Rights Campaign (HRC), yang melaksanakan survei tahunan terkemuka di negara tersebut untuk mengukur kebijakan dan praktik perusahaan terkait kesetaraan LGBTQ+ di tempat kerja.
Dengan bantuan ERG yang dipimpin Ryan, Kimberly-Clark memperoleh skor 100 pada Indeks Kesetaraan Perusahaan HRC pada tahun 2022.
“ERG menunjukkan peluang pemberdayaan di Kimberly-Clark,” jelasnya. “Anda berkesempatan untuk membantu memengaruhi berbagai kebijakan dan praktik.”
Kimberly-Clark mensponsori 10 ERG relawan yang berbeda, African Ancestry Employee Network (AAEN), Women's Interactive Network (WIN), Capabilities First, dan lainnya, yang merayakan keragaman serta memupuk pemahaman perspektif yang berbeda, dan mendukung pengembangan profesional karyawan.
“ERG adalah kelompok strategis yang memfasilitasi kemajuan organisasi,” jelas Ryan. “Kami mencoba menjadi mitra bisnis dan pendukung untuk mendorong perubahan positif di Kimberly-Clark bagi karyawan LGBTQ+ dan melibatkan basis konsumen secara autentik.”
Sasarannya untuk kelompok ini adalah agar perusahaan berpartisipasi dalam acara perekrutan talenta LGBTQ+, mendukung perwakilan LGBTQ+ dalam kampanye pemasaran, dan berkolaborasi dengan ERG lain untuk membuka percakapan tentang interseksionalitas, sehingga karyawan benar-benar dapat bersikap sebagai diri mereka sendiri.
“Anggota LGBTQ+ juga orang kulit Hitam, Asia, Amerika Latin, orang tua, pengasuh, tentara veteran, dll., sehingga terdapat interseksionalitas yang sangat besar dengan ERG lainnya, dan kami senang berkesempatan untuk berkolaborasi dengan mereka dalam program strategis,” katanya.
Ryan bergabung dengan Kimberly-Clark tiga tahun lalu karena ia tertarik dengan nilai-nilai kepedulian Kimberli-Clark. Ia mengakui jika ini mungkin terdengar klise, tetapi ia telah mengalami secara langsung jika “Kita Peduli” lebih dari sekadar slogan perusahaan.
Menciptakan Kepedulian yang Lebih Baik untuk Dunia yang Lebih Baik, dimulai dengan tim Kimberly-Clark. “Saya telah melihatnya secara langsung dalam interaksi sehari-hari,” demikian menurut pengamatannya. “Jika saya membutuhkan bantuan, saya dapat menemukannya di departemen mana pun karena ada kesediaan untuk membantu dan perasaan bahwa kami berada di tim yang sama. Saya belum melihat ego dari siapa pun di sini, dan saya bersungguh-sungguh. Saya rasa itu unik.”